Diawinasis M.S.
Malang, 24 Februari 2017
Hari kedua. Mulai bermunculan potensi kemandirian ananda yang sebelumnya kurang "terlihat". Kami sbg orangtua hanya memberi kesempatan ananda melakukan urusannya sendiri, ternyata anak-anak dapat melakukan banyak hal.
Ada beberapa aktivitas lain yang bunda "tangkap" mewakili kemandirian ananda:
- Dapat memakai dan melepas sandal sendiri (sandal jepit atau selop) meskipun kadang perlu diingatkan saat terbalik memakainya.
- Dapat naik turun tangga sendiri sampai lantai 4.
- Dapat tidur sendiri, sejak disapih penuh 1 bulan ini ananda lebih mandiri tanpa harus digendong/dikeloni. Terkadang minta dielus punggungnya, terkadang tertidur saat menunggui bunda tilawah, dsb.
Untuk toilet training (BAB): ananda masih belum berani naik ke WC, menolak sambil berteriak "ndak mau bun...!". Jadi setelah BAB baru bunda jelaskan caranya dan diberi contoh. Saya kira untuk yang ini ananda masih butuh lebih banyak kesempatan, atau mencoba memakai potty training untuk BAB #whatnext
Malang, 23-02-17
Farzana A.W/2y7m/Pr
Fasilitator: Ayah Bunda
Dokumentasi: Bunda
Hari ini Farza masih bapil. Sesekali menahan ingus agar tidak jatuh dan berkata "Bun, ingus.. ambil tisuu" lalu dia pun berlari ke tempat tisu, mengambil tisu sambil meminta bantuan bunda memegang tisu. Lalu spontan dia membuang tisu ke tempat sampah. Ananda mengambil satu lembar saja tiap kali mau membuang ingus, jadi tidak ada tisu yang terbuang. Sekaligus latihan motorik halus, mengambil 1 lembar tisu sesuai kebutuhan.
Karena sudah hampir 4 hari pilek dan sering mengelap ingus, ada bekas di hidungnya sehingga merasa sakit saat mengelap sendiri. Kali ini ananda banyak meminta bantuan, tidak seperti kemarin yang bisa sendiri. #syafakillah semoga ananda lekas sembuh dan bisa latihan kemandirian poin yang lain.
#Gamelevel2.2
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Komentar
Posting Komentar