Diawinasis M. S.
21 Maret 2017
Persiapan Projek Keluarga
FAMILY FORUM menjadi lebih seru dengan membahas materi ke 3 Bunsay kali ini. Ayah-Bunda-Farza jadi lebih berbinar, bahkan ananda menarik anggota keluarga lain untuk tetap duduk "ayo ngoblol aja" tidak melakukan kegiatan lain. Nah, tantangan kali ini akan menjadi lebih Wow ketika ayah sedang full jadwal di kantor, sementara bunda-Farza berencana untuk mudik ke Trenggalek. Jadi tambah mikir, projek apa yaaa yang bisa dilakukan saat LDR??? Selain itu akan ada tantangan lain, yaitu keterbatasan sinyal.
Ayah bunda lalu mulai mengupas satu-satu komponen Projek Keuarga. Nah.. Ini dia yang kami butuhkan, ilmunya untuk membuat sesuatu bersama. Jadi tahu deh, kenapa projek sebelumnya mangkrak. Fiuuhh.. Tarik nafas panjang, optimis restart lagi.
* Hometown-Silaturahim
Memanfaatkan moment mudik, kami sepakat melakukan projek keluarga di saat mudik. Lalu apa yang akan dilakukan??? Hal sederhana yang insya Allah berkesan untuk kami. [Gambar 10.jpg]
Fokus pada komponen Projek Keluarga, kami mencoba menggaris bawahi beberapa poin:
1. Sasaran:
- Bertemu / Silaturahim dengan saudara (beragam orang dan acara) untuk dapat saling berbagi (pengalaman, wawasan, dsb)
- Mengulang/mengenalkan ananda pada berbagai aktivitas silaturahim, utamanya saat bertemu orang baru
- Stimulasi komunikasi produktif-kemandirian-kecerdasan ananda
2. Sarana
- Alat: memanfaatkan yang ada, catatan dan alat dokumentasi
- Bahan: memanfaatkan yang ada di sekitar
- Dana: untuk transportasi dan bingkisan
3. SDM
- Penanggungjawab: Ayah- Bunda
- Pelaksana : Bunda-Farza
4. Waktu:
- Jadwal: Rabu-Senin (22-27 Maret 2017)
- Durasi: Menyesuaikan
5. Nama Projek
Tema Besar: SILATURAHIM Sambil mengidentifikasi kegiatan spesifik apa yang dapat dilakukan saat sudah sampai di sana.
***
#Persiapan1
#TantanganHari
#Level3
#MyFamilyMyTeam
#KuliahBunsayIIP
Komentar
Posting Komentar