🍀MasterMind Juni 2017 🍀
Diawinasis M Sesanti, bunda Farza (2 tahun 10 bulan).
🍀 Sudah sukses apa bulan ini:
Sebenarnya hanya hal-hal sederhana, tapi bagi saya hal berikut membahagiakan utk berproses menuju sukses yang lebih besar 🌟🌟🌟
🐾Alhamdulillah, belajar bareng di RumBel DoodleArt IIP Malang Raya-Jatimsel sudah berjalan.
🐾 Memperbarui jadwal harian (untuk bulan Ramadhan) meskipun masih adaptasi, 1-2 mulai terbiasa menjalani.
🐾 Lebih konsisten menulis jurnal harian Farza.
🍀 Hikmah yang bisa diambil:
🍭 Menemukan teman-teman dengan passion yang sama, belajar lewat berbagi satu sama lain ternyata menyenangkan dan menguatkan rasa suka pada DoodleArt. Menjadi satu motivasi utk memperbaiki diri saat dapat memberikan manfaat dengan hal kecil yang saya bisa.
🍭 Ada banyak tantangan untuk tetap "on track" sesuai jadwal yang dibuat ketika Ramadhan, dan itu tidak mudah karena tantangan terbesar ada pada diri sendiri.
🍭 Menjadi sarana untuk benar-benar hadir menemani ananda dan menemukan hikmah di balik aktivitas sehari-hari bersamanya. Saat sendirian begitu berat, ternyata "bersama-sama" bunda lain terasa lebih menantang apalagi ada "DATELINE" yang perlu dipatuhi.
🍀Ingin sukses apa bulan depan?
🌻 Fokus di km 0-1: belajar di kelas Bunsay (materi #5) & Ruang Berkarya Ibu
🌻 Ingin konsisten membaca buku/artikel/referensi lain karena selalu ada saja "alasan" untuk tidak menyentuh buku- - difasilitasi di tantangan 10 hari materi #5 Bunsay
🌻 Silaturahim mudik ke keempat orangtua menjadi sarana untuk belajar banyak dari alam+peng-alaman untuk Farza dan kami sekeluarga.
🍀🍀🍀🍀🍀
Komentar
Posting Komentar